Politeknik Kesehatan Putra Indonesia Malang (POLTEKKES PIM) membuka program studi (prodi) baru yaitu Diploma 3 Gizi. Prodi baru yang dibuka sejak November 2022 lalu ini siap menjadi pilihan pendidikan lanjut bagi lulusan SMK/SMA Sederajat. Prodi D3 Gizi Putra Indonesia Malang mencetak lulusan D3 Gizi dengan kompetensi dasar Ahli Madya Gizi yang handal di bidang Gizi Klinik, Gizi Komunitas dan Food Service.
Fitri Eka Lestari,S.Gz.,M.Biomed, Kepala Program Studi (Kaprodi) D3 Gizi Poltekkes PIM menyampaikan bahwa Prodi Gizi merupakan prodi baru poltekkes yang siap bersaing dengan keunggulannya. “Yang membedakan prodi gizi kampus lain dengan poltekkes PIM, kami mengusung keunggulan pada bidang pangan fungsional. Didukung juga SDM S2 dan S3 yang kompeten di bidang kimia bahan alam dan analisis pangan fungsional serta tersertifikasi HACCP.” terangnya.
Bagaimana peluang kerja lulusan D3 Gizi? Fitri menjelaskan bahwa peluang lulusan Ahli Madya Gizi sebagai pelaksana asuhan gizi, pelaksana kegiatan program gizi masyarakat, asisten peneliti dan pelayanan gizi institusi pemerintah maupun swasta. “Ahli Madya Gizi juga memiliki peluang kerja di rumah sakit, klinik, puskesmas, juga dapat berkarir sebagai pelaku usaha makanan sehat dan konsultan gizi di pemerintah maupun swasta” jelasnya.